feedburner
Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

feedburner count

IPTEK VS SOSIAL (Arnas F.P 17110128)

Label:

Mungkin anda akan bertanya – Tanya, apakah ada kaitannya ilmu teknologi dengan ilmu sosial? Sebelum masuk ke intinya, saya akan menjelaskan opini pribadi saya tentang kedua hal tersebut. Menurut saya ilmu teknolgi adalah ilmu yang membahas secara mendalam tentang pengetahuan teknolgi seperti komputer dan lainnya, sedangkan ilmu sosial adalah ilmu yang membahas tentang perilaku masyarakat dan etika yang berlaku di dalam suatu lingkungan masyarakat.
Ilmu pengetahuan teknologi memegang peranan penting bagi negara-negara berkembang seperti Indonesia dalam proses peningkatan standar hidup, kesejahteraan, dan melindungi sumber daya alam dan keanekaragaman hayati. Negara-negara berkembang menghadapi berbagai tantangan jangka pendek dan jangka panjang. Ilmu ini bisa dibilang sebagai penyampai informasi tercepat menurut saya, contohnya saat terjadi bencana alam TSUNAMI 26 Desember 2004 silam. Saat itu informasi yang saya dapatkan hanya dari televise dan internet, tanpa bisa terjun langsung kesana, ini mengindikasikan bahwa ilmu teknologi dan ilmu sosial amat erat hubungannya, saling tergantung dan simbiosis mutualisme (saling menguntungkan) karena dengan IPTEK, kita bisa mengetahui kejadian apa yang sedang terjadi di masyarakat. Tidak hanya itu saja, kita ambil contoh jejaring sosial yang sedang marak terjadi di lingkungan masyarakat, Facebook. Situs jejaring sosial ini mampu menarik berates – ratus bahkan berjuta – juta akun untuk saling mempertemukan mereka, jelas sekali bahwa fungsi IPTEK sangat dibutuhkan masyarakat untuk memudahkan semua hal, karena internet yang ada dalam ilmu pengetahuan teknologi sangat cepat perkembangan dan penyampaian informasinya.
Dapat disimpulkan bahwa IPTEK (ilmu pengetahuan teknologi) sangat berkaitan erat dengan Ilmu Sosial Masyarakat dan saling menguntungkan atau sering dikenal dengan sebutan simbiosis mutualisme.
Nama : Arnas Feriyana Putra
NPM : 17110128
Kelas : 4 KA 18
Mata Kuliah : Ilmu Sosial Dasar




0 komentar:

Posting Komentar

100 Blog Indonesia Terbaik